...
BerandaMadrasahKegiatanMTs Negeri 2 Asahan Laksanakan Gladi Bersih UAMBNBK

MTs Negeri 2 Asahan Laksanakan Gladi Bersih UAMBNBK

MTs Negeri 2 Asahan – Peserta didik MTs Negeri 2 Asahan mengikuti gladi bersih Ujian Akhir Madrasah Berstandard Nasional Berbasis Komputer (UAMBNBK). Gladi bersih UAMBNBK ini dilaksanakan selama dua hari yaitu dimulai pada hari Rabu 27 Februari 2019 dan berakhir pada hari Kamis 28 Februari 2019. Adapaun mata pelajaran yang di ujikan pada Gladi Bersih kali ini hanya dua mata pelajaran yaitu Quran Hadist dan Fikih. Ada sebanyak 295 siswa yang mengikuti Gladi Bersih UAMBNBK dibagi dalam 3 ruang dan 3 sesi.
 
Kepala MTs Negeri 2 Asahan Daman Huri Lubis mengatakan bahwa ini adalah sebagai sarana pelatihan bagi siswa sebelum pelaksanaan ujian yang sebenarnya dan juga dalam Gladi Bersih ini kita mengukur kemampuan server dan semua client sehingga jika ada kerusakan yang terjadi bisa di tindak lanjuti, mana yang harus di perbaiki dan mana yang harus diganti.
 
Sementara itu Muri Hamdani sebagai teknisi di MTs Negeri 2 Asahan ketika di jumpai mengatakan tidak ada kerusakan yang berarti baik di server ataupun di client, karena sebelum pelaksanaan ujian bersama 3 rekan lainnya Ehwansah Jailani, Bayu Ihsan Simbolon dan Hamidah, kami telah mengecek semua alat, sehingga kalaupun terjadi kendala hanya masalah teknis di kabel jarngan, dan ini yang perlu kita antisipasi.
 
Dalam ujian tahun ini baik UAMBNBK ataupun UNBK, MTs Negeri 2 Asahan sebagai ketua Subrayon dari Madrasah Swasta diharapkan mampu membantu 55 Madrasah swasta lainnya. Karena semua Madrasah Tsanawiyah di Kabupaten Asahan melaksanakan ujian berbasis komputer. Mudah – mudahan dengan kerjasama yang solid dari rekan rekan operator di semua madrasah ujian ini akan berhasil dengan baik.
 
Kita juga sudah mensiapkan komputer khusus untuk melayani kawan-kawan di Madrasah swasta, kalau dalam pelaksanaan ujian nanti terjadi masalah lewat jarak jauh. Selain itu juga semua operator Madrasah Tsanawiyah di Kabupupaten Asahan sudah dibuatkan Grup di Whatsapp (WA) sehingga semua masalah bisa di sharing di sana dan tidak hanya satu orang saja yang menjawab permasalahan yang terjadi, tetapi bisa lebih banyak orang yang memberikan solusi. Ujian UNBK dan UAMBNBK ini adalah kerja tim, maka perlu kerjasama yang solid untuk mensuksekannya begitulah Muri Hamdani mengakhiri paparannya.
ARTIKEL TERKAIT

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

IKUTI MADRASAH

1,536FansSuka
642PengikutMengikuti
450PelangganBerlangganan